Kelas

1. Kelas Hatha Yoga

Hatha terdiri atas dua bagian kata "ha" yang berarti matahari dan  kata "tha" yang berari rembulan. Di dalam terminologi yoga dikatakan bahwa bagian kanan tubuh bersiafat panas (matahari). Sedangkan bagian kiri tubuh bersifat dingin (rembulan). Melalui latihan hatha yoga inilah kedua bagian tubuh akan memperoleh keharmonisan dan keseimbangan akan karakteristiknya. Selanjutnya dengan adanya keseimbangan di antara unsur-unsur tersebut, akhirnya akan mencapai suatu keshatan jasmani dan rohani yang sempurna.

Hatha Yoga menyertakan segala bentuk aktifitas yoga secara fisik, seperti berlatih peregangan secara perlahan dengan latihan pernafasan sederhana dan  juga melakukan meditasi pada saat duduk. Kelas ini merupakan kelas yang sesuai dan baik jika anda ingin belajar beberapa sikap-sikap dasar yang digunakan di Yoga dan anda juga dapat belajar tentang beberapa teknik relaksasi.


2. Kelas Ashtanga Yoga

Asthanga adalah  memiliki tujuan mengendalikan semua gelombang pikiran atau perubahan kejiwaan. Asthanga dimulai ketika Hatha Yoga selesai.

Ashtanga Yoga ini merupakan jenis Yoga yang giat dan memiliki langkah cepat. Dalam Asthanga, rangkaian gerakan-gerakan Yoga dimainkan dan mereka semua selalu dilakukan dalam urutan atau susunan gerakan yang pasti sama. Asthanga Yoga merupakan kelas yang menuntut secara fisik karena gerakannya yang selalu sambung-menyambung dari satu sikap gerakan ke sikap gerakan berikutnya. Gerakan ini dinamakan mengalir dalam terminologi Yoga. 

Asthanga Yoga merupakan bentuk latihan bergaya atletik yang kuat. Pendekatan Yoga ini adalah lebih kepada siapapun yang memiliki semangat giat dan suka melakukannya secara mandiri.

3. Kelas Power Yoga 

Power yoga  sama halnya seperti fitness,  banyak mengeluarkan  energi  dan keringat, efektif untuk membentuk otot dan untuk menurunkan berat badan.  Power yoga  hampir sama  dengan aerobik. Berbeda dengan  hatha dan ashtanga  yang fokus pada hening dan keseimbangan namun  power  yoga memiliki tempo dan gerakan yang cepat. Yoga ini membantu untuk melenturkan tubuh, membentuk otot, keseimbangan dan mendapatkan postur tubuh yang atletis.  Lebih lagi, gerakan power yoga adalah kombinasi dari hatha dan ashtanga yang membantu mengembalikan postur tubuh yang miring dan menguatkan tulang belakang. Latihan power yoga berpusat pada konsentrasi nafas yang membantu Anda untuk melatih fokus.

4. Vinyasa Yoga

Vinyasa Yoga  adalah jenis yoga yang melibatkan serangkaian gerakan di mana pergantiannya disesuaikan dengan ritme pernapasan. Anda akan bergerak secara langsung dari satu pose ke pose berikutnya ketika menarik atau menghembuskan napas sehingga menciptakan aliran yang dinamis. Vinyasa Yoga merupakan bentuk latihan bergaya atletik yang kuat dan memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar